Jakarta – Aktor Korea Lee Sun Kyun merasa dijebak setelah tersandung kasus narkoba. Hubungan bintang film Parasite dengan manajer tempat hiburan malam pun disorot.
Selama interogasi polisi yang kedua, Lee Sun Kyun mengaku tidak sadar akan mengonsumsi narkoba. Menurut Lee Sun Kyun, obat-obatan terlarang itu diberikan oleh kenalan wanitanya, yang berprofesi sebagai manajer di tempat hiburan malam.
“Dia menipuku dan memberikanku sesuatu. Aku tidak tahu itu adalah narkoba,” ungkap Lee Sun Kyun di Kantor Polisi Nonhyeon Incheon, seperti dilansir dari allkpop.
Setelah melalui pemeriksaan selama tiga jam, Lee Sun Kyun meninggalkan kantor polisi dan membuat pernyataan singkat kepada wartawan. Sang aktor menegaskan bahwa dia telah bekerja sama sepenuhnya dengan polisi dengan “menjawab semua pernyataan dengan jujur dan lengkap.”
Pernyataannya sontak menimbulkan tanda tanya di tengah netizen Korea. Banyak yang meragukan jika Lee Sun Kyun tidak bisa membedakan ganja dan rokok. Sementara yang lain curiga dengan hubungannya dan manajer wanita di tempat hiburan malam.
“Awalnya, dia terus mengatakan dia tidak bersalah dan sekarang dia mengubah beberapa cerita dan mengaku dia memakainya?” komentar seorang netizen di forum komunitas Korea.
“Apakah dia memberi tahu kita kalau dia benar-benar tidak tahu perbedaan antara ganja dan rokok? Haha,” tulis netizen lain.
“Bisakah dia memberitahu kita bagaimana bisa dia mengenal wanita ini? Haha,” sahut seorang netizen.
“Kenapa aktor yang sudah menikah dan memiliki status terkenal seperti itu harus menghabiskan waktu bersama manajer umum di tempat hiburan dewasa?” timpal netizen yang mencurigai Lee Sun Kyun.
Sementara itu, Lee Sun Kyun pertama kali dipanggil polisi pada 28 Oktober untuk menjalani tes narkoba dan dipanggil kedua kalinya pada 4 November. Meskipun hasil tes narkobanya dinyatakan negatif, Lee Sun Kyun diduga memutihkan atau mewarnai rambut, untuk menghilangkan jejak narkoba.
Polisi telah memanggil manajer wanita di tempat hiburan di Gangnam yang memakai narkoba bersama Lee Sun Kyun. Wanita berusia 29 tahun itu dikabarkan memakai metamfetamin saat bekerja. Lee Sun Kyun dikenal sebagai pengunjung tetap di sana.
Sumber: Wolipop