Home » Viral Kisah Wanita Menikahi Pria Yang 11 Th Lalu Jadi Mahasiswa KKN Di Kampungnya
Featured Global News Indonesia News Wanita

Viral Kisah Wanita Menikahi Pria Yang 11 Th Lalu Jadi Mahasiswa KKN Di Kampungnya


Jakarta – Urusan jodoh memang tak ada yang tahu ya, Bunda. Seperti yang dialami Khansa, ia menikah dengan seorang pria yang tak di sangka-sangka pernah ia jumpai saat kecil.

Kisah ini Khansa bagikan melalui akun TikTok @khansafitria_. Bubun sudah menghubunginya dan diizinkan untuk mengangkat kisah tersebut.

Dalam salah satu unggahannya, Khansa menunjukkan potret masa kecilnya. Dalam potret tersebut, ia masih terlihat seperti bocah berusia 10 tahunan dan bersebelahan dengan seorang mahasiswa.

Mahasiswa tersebut mengenakan almamater kampus. Diketahui, dalam potret tersebut ia tengah menjalani tugas KKN di kampung Khansa.

“Ini mah taun 2011. 11 tahun setelah gimana?” tulis Khansa pada potret tersebut.

Khanza menunjukkan potretnya dengan mahasiswa tersebut selama beberapa detik dengan background musik jedag-jedug yang kini sedang trending di media sosial. Setelah itu, ia memamerkan potret mereka setelah 11 tahun sejak masa tersebut.

Potret yang sebelumnya memang terlihat bak kakak dan adik. Namun di potret setelahnya, keduanya tampil dalam pas foto berlatar merah dilanjut dengan mengenakan pakaian pengantin khas Sunda.

Siapa sangka, mahasiswa yang dahulu menjadi mahasis wa KKN di kampung Khansa ini berubah menjadi suaminya, Bunda. Sontak saja, postingan tersebut menjadi viral dan mendapat banyak atensi dari publik.

Melalui kolom komentar, netizen juga meninggalkan beragam reaksi. Mulai dari pengakuan yang menilai keduanya terlihat seperti ayah dan anak, hingga para jomblo beramai-ramai yakin bahwa jodoh mereka mungkin masih kecil atau bahkan belum lahir ke dunia.

“Kirain anaknya tadi,” kata @elin****.

“Yang jomblo jangan putus asa ya siapa tau jodohmu masih bocil atau belum lahir heee ga ada yang tau kan?” ujar @lafidz****.

“Jangan-jangan jodoh aq sekrang masih sekolah SD,” tutur @pur****.

“Akhirnya percaya deh kalo ada yang blm dpt jodoh skrg… mungkin jodohmu blm lahir,” sambung @rio***.

Pernikahan terpaut usia yang jauh

Menikah dengan pasangan yang usianya terpaut jauh memang bukan hal yang asing ya, Bunda. Hal tersebut memang sudah lazim dan dilakukan oleh banyak orang.

Salah satu publik figur yang menjalani pernikahan dengan pasangan dengan usia terpaut jauh yakni Inggrid Kansil. Menikah dengan Sjarifuddin Hasan sejak 1999, pasangan ini memiliki jarak usia 24 tahun.

Inggri dan suami sudah membangun rumah tangga selama 24 tahun. Meski jarak usia mereka sangat jauh, pernikahan tersebut jauh dari gosip miring, lho.

Simak kelanjutannya di halaman berikut ya, Bunda.

Sjarifuddin Hasan menikahi Inggrid Kansil yang pada saat itu masih berusia 25 tahun. Meski begitu, keduanya hidup harmonis dan sudah dikaruniai anak.

“Memang enggak gampang mempertahankan rumah tangga selama itu. Butuh perjuangan banget. Ada suka dan duka,” ungkap Inggrid mengenai pernikahannya, dikutip dari tayangan Brownis di kanal YouTube TRANS TV Official.

Inggrid mengatakan, ia memiliki dua kunci untuk menjaga keharmonisan rumah tangga selama 24 tahun. Salah satunya adalah dengan menurunkan ekspektasi terhadap pasangan, Bunda.

“Sebenarnya kita lihat niat menikah itu apa dulu, yang pertama itu. Kedua, ekspektasi jangan terlalu tinggi. Jadi menurut saya, suami kita segimana standarnya, itu yang harus kita terima. Jangan terlalu tinggi ekspektasinya. Kita maunya seperti apa, pada kenyataannya seperti apa. Kita harus sama-sama menurunkan ego,” tuturnya.

Terkait perbedaan usia, Inggrid Kansil tak pernah kesulitan menemukan titik tengah agar tetap sefrekuensi dengan sang suami. Ia tak memungkiri bahwa dirinya mengalami perubahan karakter dari waktu ke waktu. Hal tersebut ia maknai sebagai proses pendewasaan hingga pada akhirnya, Inggrid dan suami selalu menemukan titik kekompakan.

“Usia kita kan ada fase-fasenya. Waktu saya menikah umur 25 tahun pasti belum terlalu dewasa. Masuk ke 30, 35, sekarang ke 40 dan 50, itu pasti ada perubahan. Begitu juga suami,” ujar wanita 46 tahun itu.

“Perbedaan usia memang jauh, tapi suami bisa downgrade sedikit, saya upgrade sedikit. Jadi ketemu di tengah dan saling mengisi,” sambungnya.

Hadapi perdebatan

Hidup harmonis selama 24 tahun dengan perbedaan usia 27 tahun tak membuat Inggrid Kansil dan Sjarifuddin Hasan luput dari perdebatan. Keduanya juga kerap mengalami adu mulut seperti pasangan lain. Namun, Inggrid menilai bahwa perdebatan itu justru menjadi cara untuk lebih memahami satu sama lain.

“Kalau argumen sampai sekarang masih ada, tapi justru itu effort kita ya. Dengan kita sering berargumen, justru kita saling memahami karakter masing-masing. Tapi kita berdebat yang sehat ya. Kalau tidak berdebat, kita justru tidak paham apa karakter dan maunya dia,” imbuhnya.

Cara lain yang dilakukan Inggrid Kansil untuk menjaga romantisme adalah dengan menyimpan kenang-kenangan pernikahan mereka. Inggrid masih menjaga dengan baik undangan dan baju pernikahan mereka, Bunda.

“Idenya aku, jadi sayang kan kalau cuma dilipat gitu. Buat anak dan cucuku nanti, buat kenangan dan healing juga kalau kita lagi ada ngambek terus melihat itu jadi ingat ada sweet-sweet nya lah,” ucap pesinetron Cahaya.

Ibu dari Ziankha Amorrette Fatimah Syarief itu juga tak pernah melewatkan hari jadi pernikahan mereka. Inggrid memilih untuk melakukannya secara sederhana namun penuh kehangatan.

“Aku enggak suka yang heboh sih. Paling dinner keluarga sama anak bertiga aja, yang penting saling evaluasi, apa perbaikan ke depan. Suami bilang aku jangan keras kepala, begitu,” ungkapnya.

Simak juga 5 cara mengembalikan kepercayaan pasangan dalam hubungan pernikahan dalam video berikut:

Sumber: Hai Bunda

Translate